Bertujuan untuk menghasilkan tenaga kompeten dan profesional pada bidang Seni Kuliner, sehingga mampu menduduki jabatan Penyelia (Supervisor) pada bidang Pengolahan Makanan (Culinary).
Lama pendidikan 6 Semester (3-4 tahun), dengan sebutan yang diberikan adalah Ahli Madya Pariwisata (A.Md.Par)
Profil Lulusan | Food Analyst, Food Stylist, Kitchen Organizer, Food Production Operation, Food Advisor |
---|---|
Waktu Studi | 6 Semester (3-5 tahun)) |
Beban Studi | 110-120 SKS |
Gelar Akademik | Ahli Madya Pariwisata (A.Md.Par) |
Untuk menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam bidang pengolahan makanan di Industri Jasa Boga, Katering
Nutrition, Communication, Technology, Production and Operation, Commodities Food Safety and Secure, Equipment, Art and Creativity, Entrepreneur Occupational Healthy and Safety.
Lulusan Program Studi Seni Kuliner diharapkan memiliki pengetahuan yang memadai tentang kuliner. Lulusan Program Studi Seni Kuliner diharapkan dapat berperan dalam pengembangan produk kuliner melalui berbagai pemikiran inovatif pengemasan yang menarik sehingga bisa meningkatkan kinerja operasional bisnis khususnya disektor hotel, restoran dan sejenisnya. Lulusan Program Studi Seni Kuliner pada Poltekpar Palembang diharapkan dapat mengisi posisi sebagai berikut:
Kurikulum Program Studi Seni Kuliner dirancang untuk menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam bidang pengolahan makanan di Industri Jasa Boga, Restoran dan Hotel sesuai dengan Standar Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia. Kurikulum pada Program Studi Seni Kuliner ditempuh selama 6 semester (3 tahun). Mata Kuliah yang diajarkan disusun menggunakan kode-kode secara terstruktur yang mengacu pada urutan sistematika kuliah, kelompok bidang ilmu, urutan mata kuliah, dan kelompok program studi. Total SKS yang ditempuh antara 110-120 SKS. Pemberian kode yang spesifik dimaksudkan agar mahasiswa mudah dalam memahami urutan mata kuliah dan pembidangan ilmu pada Program Studi Seni Kuliner.