Aksi Gotong Royong bersih-bersih destinasi wisata di Kota Palembang dalam rangka memperingati “World Tourism Day” dimana tahun ini dengan tema Tourism & Green Investments yang jatuh pada pada setiap tanggal 27 September, dilakukan Mahasiswa/i Politeknik Pariwisata (Poltekpar) bersama tim @sema_poltekparplg
Kegiatan bakti sosial ini harapannya menumbuhkan rasa empati terhadap mahasiswa akan destinasi wisata khsusunya di kota palembang.
langkah ini dapat dukungan penuh oleh civitas akademika selaku direktur Poltekpar palembang Anwari Masatip. Mahasiswa harus berperan aktif dalam pembangunan sektor pariwisata dan mampu menjadi pilar pariwisata khsususnya di Kota palembang dalam bidang SDM.