Mahasiswa/i Program Studi Tata Hidang (TAH ) semester 3 Poltekpar Palembang meraih Silver Award kategori Creative Table Set Up, Bali Culinary Professionals 11th Salon Culinaire 2022 yang diselenggarakan di Bali Nusa Dua Convention Center Pada 22 – 24 September 2022.
.
11th Salon Culinaire yang tergabung dalam Event Food, Hotel & Tourism Bali (FHTB) 2022 merupakan pameran dagang internasional dalam bidang perhotelan dan makanan dan minuman (F&B) terbesar di Timur Indonesia, serta mendapat dukungan dari berbagai asosiasi sebagai partner yang mendukung dengan menyelenggarakan acara khusus dan ajang kompetisi selama pameran berlangsung.
.
Antara lain the 11th Salon Culinaire Bali oleh Bali Culinary Professionals (BCP), Barnation oleh Asosiasi Bartender Indonesia (ABI), Indonesia Latte Art Championship (ILAC) oleh Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI), Wine Masterclass oleh Indonesia Sommelier Association (ISA) Bali Chapter, dan Gelato Workshops oleh Lotus Food Services dan Carpigiani.
.
Terus ukir prestasi membanggakan Mahasiswa/i Poltekpar Palembang
.
Poltekpar Palembang Unggul Adalah Tradisi
.
Poltekpar Palembang Selalu Dihati